MARI BERKORBAN
Hari Raya Idul adha disebut juga Hari Raya Haji atau Hari Raya Qurban.
Dinamakan Hari Raya Haji karena pada saat itu umat islam yang sedang BERhaji sedang melaksanakan ritual haji, rukun haji yaitu wukuf, yakni berhenti dan berkumpul di padang arafah. Sedangkan Hari Raya Kurban karena masyarakat muslim yang tidak melaksanakan ibadah haji, mereka menyembelih hewan kurban.
Sementara itu sebagian masyarakat jawa memiki istilah hari raya ini dengan sebutan bodo besar karewna bodo ( hari raya) berlangsung pada bulan besar (zul hijah)bulan keduabelas. Masyarakat jawa memiliki penanggalan sendiri, yakni nama-nama bulan yang diawali dengan bulan suro (muharam) dan diakhiri pada bulan besar (zulhijah). Karena hari raya ini berlangsung di bulan besar, maka sebagian masyarakat jawa menyebutnya dengan istilah bodo besar
Penyembelihan hewan kurban dilakukan oleh masyarakat muslim tidak hanya di perkotaan tetapi juga dilakukan dipelosok pedesaan. Bahkan mushala-mushala kecilpun tidak ketinggalan melaksanakan penyembelihan hewan kurban.Penyembelihan hewan kurban tahun ini banyak dikeluhkan oleh masyarakat karena harga hewan kurban terhitung sangat mahal dengan kenaikan rata-rata mencapai 30% bila dibandingkan dengan harga tahun lalu. Namun demikian, berkat kesadaran masyarakat untuk berkorban yang semakin tinggi, kenaikan harga tersebut tidak menghalangi niat mereka untuk berkurban
Tidak ada komentar:
Posting Komentar